Debat Pilkada Bengkulu Utara, ASA Komitmen Pembangunan Keberlanjutan

Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata dan Sumarno saat debat publik. [foto: Antara]

BENGKULU UTARA, si.com— Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata dan H. Sumarno berkomitmen mewujudkan pembangunan keberlanjutan di Bengkulu Utara.

Komitmen tersebut disampaikannya dalam Debat Kadidat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bengkulu Utara 2024 yang berlangsung di Grage Hotel Bengkulu pada Jumat, 15 November 2024, malam.

Debat terbuka ini turut dihadiri Pj Bupati Bengkulu Utara, Dr. Drs. Andi Muhammad Yusuf M.Si, Ketua DPRD Bengkulu Utara, Parmin S.IP, Dandim 0423, Kapolres Bengkulu Utara, Kajari Bengkulu Utara, Pengadilan Negeri Arga Makmur, Sekretaris Daerah Bengkulu Utara, dan tamu undangan lainnya.