HKG PKK Ke-51, DPRD Siap Dukung Program Kesejahteraan Keluarga di Bengkulu Utara

BENGKULU UTARA, sahabatindependen.com – Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51 telah diselenggarakan dengan meriah di Bengkulu Utara. Acara ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Bengkulu Utara, Sonti Bakara, SH, yang dengan tegas menyatakan dukungan lembaganya terhadap program-program PKK. Sebagai seorang perempuan, Sonti menggarisbawahi pentingnya peran PKK dalam memajukan kesejahteraan keluarga.

Tahun ini, tema HKG PKK Ke-51 adalah “Bergerak Bersama Menuju Keluarga Sejahtera dan Tangguh Menuju Indonesia Tumbuh.” Sonti menilai bahwa tema ini sangat relevan dan harus menjadi fokus PKK Bengkulu Utara untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Kami tentunya berharap tema ini benar-benar menjadi target. Dan DPRD BU siap mendukung program-program PKK,” terang Sonti.